Cara Gampang Menyajikan Ase Cabe Hijau Goreng Isi Tempe yang Lezat

Cara membuat ase cabe hijau goreng isi tempe ini dapat Kalian lakukan atau share ke kenalan atau sepupu jika hasil yang Kalian buat dari resep ini memperoleh hasil yang enak.

Ase Cabe Hijau Goreng Isi Tempe

Sedang mencari ide resep ase cabe hijau goreng isi tempe yang unik? Cara menyiapkannya memang tidak terlalu sulit namun tidak gampang juga. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan bahkan tidak sedap. Padahal ase cabe hijau goreng isi tempe yang enak selayaknya mempunyai aroma dan rasa yang bisa memancing selera kita.

Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari ase cabe hijau goreng isi tempe, pertama dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, hingga cara membuat dan menyajikannya. Tak perlu pusing jika mau menyiapkan ase cabe hijau goreng isi tempe yang enak di mana pun anda berada, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini bisa jadi sajian spesial.

Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan ase cabe hijau goreng isi tempe sendiri di rumah. Tetap berbahan sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat untuk membantu menjaga kesehatan tubuhmu sekeluarga. Anda bisa membuat Ase Cabe Hijau Goreng Isi Tempe menggunakan 26 bahan dan 19 tahap pembuatan. Berikut ini langkah-langkah dalam membuat hidangannya.

Bahan-bahan dan bumbu yang dibutuhkan dalam menyiapkan Ase Cabe Hijau Goreng Isi Tempe:
  1. Sediakan 250 gram cabe hijau besar
  2. Sediakan 12 papan tempe, potong dadu
  3. Ambil 1 butir telur
  4. Siapkan 75 ml santan kemasan
  5. Ambil 2 sdm kecap manis
  6. Siapkan Air
  7. Siapkan Garam
  8. Ambil Gula
  9. Siapkan Vetsin
  10. Siapkan Minyak untuk menumis
  11. Ambil Minyak untuk menggoreng
  12. Siapkan bahan adonan isi
  13. Sediakan 12 papan tempe, kukus atau goreng sebentar
  14. Gunakan Bubuk penyedap rasa sapi
  15. Gunakan Merica bubuk
  16. Ambil Sebagian telur dari bahan
  17. Ambil bahan pelapis
  18. Sediakan Sisa dari telur
  19. Siapkan Air
  20. Siapkan Terigu
  21. Sediakan Merica bubuk
  22. Gunakan bumbu halus ase
  23. Sediakan 12 sdm ketumbar bubuk yang sudah disangrai
  24. Siapkan 3 siung bawang putih
  25. Siapkan 4 siung bawang merah
  26. Gunakan Sedikiiit aja terasi (resep asli 12 bh. Aku sedikit aja)
Cara menyiapkan Ase Cabe Hijau Goreng Isi Tempe:
  1. Siapkan semua bahan.
  2. Ambil cabe hijau, cuci bersih. Taruh di antara kedua telapak dan gulingkan perlahan. Cara ini dilakukan supaya bijinya mudah terlepas nantinya.
  3. Perlahan buat satu sayatan di bagian cabe hijau. Hati-hati, jangan sampai sobek.
  4. Perlahan dengan bantuan pisau, keluarkan biji dan sumbu biji cabe. Hati-hati jangan sampai robek! Nantinya akan terbentuk sebuah kantong. Sisihkan cabe.
  5. Haluskan tempe dari bahan isian dengan menggunakan tangan atau garpu hingga halus.
  6. Campur tempe yang telah halus dengan penyedap rasa sapi dan merica bubuk. Sengaja saya tidak tambahkan garam karena penyedap rasa sapi inipun sudah mengandung garam. Aduk rata hingga bumbu tercampur dengan tempe.
  7. Tambahkan sebagian dari telur dan aduk rata. Telur di sini sebagai perekat adonan tempe sehingga tidak mudah keluar nantinya dan menyatu.
  8. Isikan bahan isian ke dalam kantung kulit cabe tadi dengan hati-hati. Kalau ada sisanya bentuk bulat saja seperti bakso. Sisa tempe yang dari bahan dipotong dadu saja. Sisihkan.
  9. Sekarang membuat adonan pelapisnya : Sisa telur tadi diberi merica dan kocok lepas. Lalu beri air secukupnya dan aduk rata.
  10. Beri tepung secukupnya dan aduk rata. Konsistensi adonan seperti pada gambar. Sisihkan.
  11. Panaskan minyak untuk menggoreng cabe hijau.
  12. Celupkan cabe ke adonan tepung kecuali tangkainya. Segera masukkan ke minyak panas dan goreng hingga matang.
  13. Karena masih ada sisa adonan pelapis, maka saya juga menggoreng sisa adonan isi yg berbentuk bakso tadi dan juga tempe yang sudah dipotong dadu dengan dicelup ke sisa adonan dan digoreng hingga matang. Sisihkan.
  14. Sekarang membuat kuah asenya. Haluskan bahan bumbu halus.
  15. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Segera masukkan air secukupnya.
  16. Masukkan santan kemasan dan aduk rata. Didihkan. Ingat, jangan lupa diaduk terus ya biar santan nggak pecah! Berikan gula, garam, vetsin dan kecap manis. Aduk rata sambil dikoreksi rasa.
  17. Setelah mendidih masukkan tempe dan bakso tempe yang sudah digoreng. Masak sebentar sambil terus diaduk perlahan agar santan tidak pecah. Angkat.
  18. Susun cabe hijau goreng di mangkok atau piring saji.
  19. Siram cabe hijau tadi dengan kuah ase dan tempe tadi. Sajikan.

Gimana nih? Gampang kan? Itulah cara membuat ase cabe hijau goreng isi tempe yang bisa Anda lakukan di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!